Sinergi Energi, Pelindo III Akan Menjadi Pintu Logistik Energi Pertamina

0
865

(maritimedia.com) – SURABAYA – PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III dan Pertamina bersinergi dengan melakukan Sinergi Energi. Sinergi ini adalah bentuk BUMN Hadir Untuk Negeri guna tercapainya ketahanan energi bangsa di seluruh pelosok Indonesia.

Salah satu target terdekatnya ialah untuk mengatasi kemungkinan kekurangan pasokan gas di Jawa Timur pada tahun 2025. Pelindo III akan mengoptimalkan utilisasi pelabuhan-pelabuhannya untuk menjadi pintu logistik distribusi energi nasional yang dilaksanakan oleh Pertamina.

Beberapa pelabuhan Pelindo III akan menjadi pintu logistik energi Pertamina. Posisi pelabuhan-pelabuhan utama Pelindo III sangat strategis untuk menyokong distribusi energi nasional ke Kawasan Timur Indonesia.

Direktur Utama Pelindo III Doso Agung bersama seluruh Direksi menerima Direktur Manajemen Aset Pertamina M. Haryo Yunianto di Kantor Pusat Pelindo III, Surabaya, Rabu (14/11).

“Sinergi ini sangat strategis baik secara skala maupun potensi manfaatnya. Pertamina merupakan BUMN energi nasional dan Pelindo III merupakan operator pelabuhan-pelabuhan yang secara geografis menjadi lokasi strategis sebagai jembatan logistik kawasan barat dan timur Nusantara,” kata Doso Agung.

Pada setiap sinergi BUMN menurut Doso Agung manfaat terbesar akan dirasakan oleh masyarakat sebagai konsumen akhir dan juga tentunya para pengguna jasa Pelindo III dan Pertamina sendiri.

Lebih lanjut ucap Doso Agung dengan bersinergi pengoperasian sumber daya yang dimiliki dilakukan secara bersama sehingga efisien, menggarap potensi bisnis bersama, dan tentunya mencegah terjadinya konflik kepentingan dari masing-masing.

Sementara itu, Direktur Manajemen Aset Pertamina M. Haryo Yunianto menyebutkan kerja sama dengan Pelindo III akan dimulai pada utilisasi aset. Karena antara Pelindo III dan Pertamina memiliki beberapa kesamaan lini bisnis. Baik dari sisi aset logistik di pelabuhan, layanan pemanduan kapal, layanan energi, hingga adanya anak usaha Pertamina yang memiliki izin Badan Usaha Pelabuhan (BUP).

Comments are closed.